Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Domain dan Hosting

domain_image


Domain dan Hosting


APA ITU DOMAIN?

Domain adalah nama situs anda yang unik diberikan untuk mengidentifikasi alamat (IP address) server komputer seperti web server atau email server di internet. Sederhananya domain adalah “alamat” situa anda di dunia maya.Unik disini berarti nama situs anda hanya andalah pemiliknya di internet, Contohnya google.com. Apakah ada situs lain selain google yang namanya sama? Tentu saja tidak ada. Nama google diintternet hanya satu.
Domain memberikan kemudahan pengguna internet untuk melakukan akses ke server dan memudahkan mengingat server yang dikunjungi dibandingkan harus mengingat sederetan angka-angka IP Address.
Domain memiliki beberapa level, yaitu:
  1. Top level Domain adalah deretan kata dibelakang nama domain nama
    .com (dotcommercial)
    .net (dotnetwork)
    .org(dotorganization)
    .edu(doteducation)
    .gov(dotgoverment)
    .mil(dotmilitary)
    .info (dotinfo)
    dan lain-lain. Ada dua macam Top Level Domain, yaitu Global Top Level Domain (gTLD) dan Country Code Top Level Domain (ccTLD). gTLD adalah seperti yang pada di list diatas dan ccTLD adalah TLD yang diperuntukkan untuk masing-masing negara, seperti Indonesia dengan kode ID (co.idnet.idor.idweb.id dst) atau Malaysia dengan kode MY (com.mynet.my, dst).
  2. Second Level Domain (SLD) adalah nama domain yang anda daftarkan.
    Misalnya nama domain yang anda daftarkan adalah domainku.com, maka domainku adalah SLD dan .comnya adalah TLD.
  3. Third Level Domain adalah nama setelah Second Level Domain . Misalnya nama domain yang anda miliki adalah domainku.com, maka anda dapat menambahkan nama lain sebelum domainku, yaitu mail.domainku.com atau estrex.domainku.com.
    Adapun layanan yang menjual third level domain salah satunya adalah enom dengan : .us.com, .br.com, .cn.com, dst. Atau yang gratis seperti co.cccz.cc dst.

Web-HostingAPA ITU HOSTING?

Hosting adalah suatu space atau tempat di internet yang kita gunakan untuk menyimpan data-data situ kita. Entah itu situs perusahaan, situs pribadi, situs blog, dan lain sebagainya.
Ada banyak spesifikasi hosting, tetapi beberapa yang penting adalah :
  • Space / kapasitas hosting : Ini adalah besarnya data yang bisa Anda taruh di hosting. Ukurannya adalah Megabytes, Gigabytes, Terabytes
  • Bandwidth atau besarnya kuota transfer data per bulan. Ukurannya adalah Megabytes/bulan, Gigabytes/bulan, Gigabytes/bulan. Bandwidth ini direset ke nol tiap bulannya.
  • Jumlah database : Ini adalah menentukannya banyaknya database yang bisa Anda buat / taruh di hosting
    Jumlah addon domain : Banyaknya domain lain yang bisa Anda tambahkan ke hosting
    Jumlah akun email : Banyaknya akun email yang bisa Anda buat
Jenis-jenis hosting – Ada 3 jenis:
  1. Shared hosting – satu web server dipakai ramai-ramai, sumber daya seperti kapasitas memori dan cpu saling berbagi, ibarat rusun
  2. VPS / Virtual Private Server – Masih berbagi, tetapi jumlah usernya jauh lebih sedikit, ibarat kondominium.
  3. Dedicated hosting – Satu web server dipakai sendiri, ibarat rumah.
Setiap jenis biasanya memiliki beberapa plan produk. Jumlah plan dari tiap-tiap tipe server tergantung dari masing-masing perusahaan.
Di awal gunakan saja shared hosting. Bila trafik semakin tinggi dan kebutuhan akan sumber daya tidak lagi mencukupi, bisa pindah ke plan yang lebih tinggi atau gunakan jenis server yang selanjutnya
Biaya VPS dan dedicated hosting jauh lebih mahal daripada shared hosting, tapi jauh lebih bertenaga dan dapat melayani trafik yang banyak.

3 comments for "Domain dan Hosting"

ASDZULI February 5, 2020 at 4:48 PM Delete Comment
hebat
Pesan dalam Kata February 6, 2020 at 7:22 AM Delete Comment
hosting dan domain
Info in Media February 6, 2020 at 8:14 AM Delete Comment
saya tidak bercanda